Ragam  

Wabup Pasangkayu-Anggota DPRD Sulbar Hadiri Pernikahan Putra Pimpinan Ponpes Nurul Jadid Duripoku

Wabup Pasangkayu-Anggota DPRD Sulbar Hadiri Pernikahan Putra Pimpinan Ponpes Nurul Jadid Duripoku
Pernikahan antara Wahid Hidayatullah dengan Lailattul Nurul Istiqomah. Foto: Adi PW

Bambaloka, SULBARKINI.com – Wakil Bupati Pasangkayu Herny Agus berkesempatan menghadiri pernikahan putra pimpinan Pondok Pesantren Nurul Jadid Duripoku, KH Zaini, yang dilaksanakan di Lapangan Bambaloka, Kelurahan Baras, Kecamatan Baras, Kabupaten Pasangkayu, Sulawesi Barat (Sulbar) pada Minggu (14/1/2024).

Diketahui, putra pertama KH Zaini, Wahid Hidayatullah, mempersunting putri pertama pasangan H. Paiman dengan Hj. Jumahati, Lailattul Nurul Istiqomah. Prosesi akad nikah berlangsung di Masjid Al Mujtahidah Bambaloka sekitar pukul 10.00 WITA.

Wabup Pasangkayu-Anggota DPRD Sulbar Hadiri Pernikahan Putra Pimpinan Ponpes Nurul Jadid Duripoku
Wakil Bupati Pasangkayu Herny Agus menghadiri resepsi pernikahan Wahid Hidayatullah dan Lailattul Nurul Istiqomah. Foto: Adi PW

Selain Wabup Pasangkayu, pernikahan ini juga dihadiri sejumlah kerabat serta handai taulan, termasuk Anggota DPRD Sulbar dari Partai Perindo H. Ambo Intang serta Anggota DPRD Pasangkayu, Irfandi Yaumil.

Salah seorang perwakilan keluarga, Sapriadi Pallawalino, menyatakan terima kasih atas kehadiran para keluarga, kerabat serta undangan lainnya dalam pernikahan kemenakannya tersebut.

Baca Juga:  Masjid-masjid dengan Arsitektur Unik di Sulbar: Mirip Kakbah hingga Masjid tvOne

“Mewakili pihak keluarga, kami berterima kasih atas kehadiran para keluarga, handai taulan, dan tamu undangan dalam pernikahan Gus Wahid dan Neng Laila. Tentunya kami berharap keduanya menjadi pasangan yang sakinah, mawaddah, warahmah. Insya Allah,” pungkas Founder SulbarKini.com ini.

Wabup Pasangkayu-Anggota DPRD Sulbar Hadiri Pernikahan Putra Pimpinan Ponpes Nurul Jadid Duripoku
Anggota DPRD Sulbar H. Ambo Intang (baju batik merah) beserta istri saat menghadiri resepsi pernikahan Wahid Hidayatullah dengan Lailattul Nurul Istiqomah.
Wabup Pasangkayu-Anggota DPRD Sulbar Hadiri Pernikahan Putra Pimpinan Ponpes Nurul Jadid Duripoku
Pihak keluarga dari Wajo berfoto bersama di momen pernikahan Wahid Hidayatullah dengan Lailattul Nurul Istiqomah. Foto: Adi PW