Wabup Mateng Resmikan MTQ ke-V, 95 Peserta Siap Berkompetisi

Wabup Mateng Resmikan MTQ ke-V, 95 Peserta Siap Berkompetisi
Wabup Mateng Resmikan MTQ ke-V, 95 Peserta Siap Berkompetisi
Wakil Bupati Mateng, Muh. Amin Jasa menyampaikan sambutan dalam pembukaan MTQ ke-V/IST

SulbarKini, Mateng – Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-V tingkat Kabupaten Mamuju Tengah Mateng), Sulawesi Barat (Sulbar) resmi dibuka, Selasa 22 Maret 2022.

Pelaksanaan MTQ kali ini dipusatkan di gedung Pusat Layanan Haji dan Umrah Terpadu (PLHUT) Kemenag, Dusun Tallungallo, Desa Tobadak Kecamatan Tobadak, Mateng.

MQT mengusung tema “Gemakan Al-Quran di Bumi Lalla’ Tassisara dalam Mewujudkan Masyarakat Makmur Berjiwa Qur’ani.”

Wakil Bupati Mateng, Muh. Amin Jasa meresmikan pelaksanaan MTQ tersebut dengan acara seremonial pemukulan beduk. Dalam pembukaan itu, Muh. Amin Jasa didampingi Kepala Kemenag Mateng, H. Mulyadi Rosyid.

“Diharapakan MTQ ini dapat meningkatkan semangat generasi penerus untuk menjadikan Al-qur’an sebagai pedoman hidup,” ujar Amin Jasa.

Baca Juga:  DMI Mateng Dilantik, Wabup Titip Harapan, Ingin Generasi Muda Cinta Qur'an

Dalam penghelatan itu pun, Amin Jasa menaruh harapan lahirnya generasi muda yang nantinya dapat menggaungkan nama baik Mateng di kancah nasional.

“Semoga peserta yang terpilih nantinya, dapat lolos ke tingkat nasional membawa nama baik daerah,” harapnya.

Kepala Kemenag Mateng, H. Mulyadi Rosyid mengungkapkan, MTQ akan berlangsung selama tiga hari ke depan dengan menerapkan prokes yang ketat.

“Mulai tanggal 22 Maret sampai 24 Maret 2022, dengan peserta sebanyak 95 orang,” pungkas H. Mulyadi Rosyid. (Adv/Red)