Pj Gubernur Sulbar: Lapangan Mini Soccer Pemprov Terbuka untuk Umum

Pj Gubernur Sulbar: Lapangan Mini Soccer Pemprov Terbuka untuk Umum

Mamuju, SULBARKINI.com – Lapangan mini soccer milik Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat diresmikan oleh Penjabat Gubernur Zudan Arif Fakrulloh, Sabtu (23/3/2024).

Zudan mengatakan, lapangan yang berada di kompleks perkantoran Pemprov Sulbar itu akan dibuka secara umum, baik ASN lingkup Pemprov maupun masyarakat umum.

“Lapangan ini boleh digunakan para ASN dan masyarakat umum. Silakan daftar nanti ke Dispora untuk pengaturan jadwalnya,” kata Pj Gubernur.

Sekretaris Badan Nasional Pengelola Perbatasan (BNPP) ini menuturkan, lapangan mini soccer milik Pemprov Sulbar itu diharapkan bisa menjadi tempat berolahraga sekaligus bersilaturahmi.

“Alhamdulillah, akhirnya 20 tahun provinsi berdiri, kita punya lapangan mini soccer ini, nanti kita perbaiki. Jadi, kita ini kan bukan provinsi konglomerat. Kita ini provinsi yang merangkak dari bawah, yang bisa kita kerjakan kita kerjakan, kita maju dari kondisi yang sudah ada, kita maju bersama-sama,” ujar Zudan.

Baca Juga:  Segera Berlaku, Randis Pemerintah Tak Boleh Pakai Pertalite

Dia menambahkan, lapangan mini soccer yang berada tak jauh dari kantor Dinas Kominfo, Persandian, dan Statistik Sulbar itu bisa diperluas pada tahun 2025.

“Rumputnya biar lebih indah kita ganti rumput sintetis,” pungkas dia. (*/adv)