Dinsos Mamuju Bentuk Tim Penanganan 5 Anak Yatim Piatu yang Tinggal Di Gubuk Reyot

Dinsos Mamuju Bentuk Tim Penanganan 5 Anak Yatim Piatu yang Tinggal Di Gubuk Reyot

MAMUJU,SulbarKini.Com-Pemerintah Kabupaten Mamuju melalui Dinas Sosial (Dinsos) Mamuju menggelar rapat tindak lanjut penanganan anak yatim piatu yang berlangsung di aula kantor Dinsos Mamuju, Rabu (12/4/2023).

Rapat tersebut dipimpin langsung Kadinsos Mamuju Ikhsan Lasami dihadiri para pimpinan BAZNAS Mamuju, Dinas Perumahan dan Permukiman Mamuju , Disdikpora Mamuju, Dinkes Mamuju, Polda Sulbar, Sentra Nepotowe Palu, relawan merah putih Kalukku dan relawan Religi, Ipmapus serta jurnalis.

Kadinsos Mamuju Ikhsan Lasami mengatakan tujuan rapat bersama liding sektor untuk menyatukan persepsi bersama tindak lanjut penanganan 5 anak yatim piatu yang di rawat kakek dan neneknya yang tinggal di gubuk reyot kondisi seadanya.

“Tujuan rapat kita laksanakan bagaimana menyatukan persepsi bersama mencarikan lahan lalu dibangunkan tempat tinggal yang lebih layak,” ujarnya.

Baca Juga:  Dongkrak Perekonomian Sulbar, Bank Syariah Indonesia Akui Siap Terlibat

Selain itu kata Kadinsos Mamuju supaya bantuan yang mengalir baik dari para pemerintah, relawan maupun para donatur yang diberikan bisa terkoordinir dan memiliki asas mamfaat.

“Kita inginkan bantuan yang diberikan terkordinir , makanya kita bentuk tim,” ucapnya.

Ditambahkan dengan dibangunnya tempat tinggal yang berada diperkampungan, sehingga nantinya memudahkan cucunya untuk pergi bersekolah.