Beda dari Lainnya, Caleg PKS Dapil 1 Pasangkayu Ini Gencar Lakukan Kegiatan Sosial

Beda dari Lainnya, Caleg PKS Dapil 1 Pasangkayu Ini Gencar Lakukan Kegiatan Sosial

PASANGKAYU, Sulbarkini.com – Andi Adhe Indrawan,ST, Calon Legislatif (Caleg) Kabupaten Pasangkayu, Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) dari Partai PKS Dapil 1 meliputi Kecamatan Pasangkayu, Pedongga dan Tikke’ Raya (Papeti), kini telah menjadi buah bibir dikalangan Masyarakat khususnya muda-mudi.

Hal ini dikarenakan sebagai salah satu peserta Pemilihan Legislatif (Pileg) di Kabupaten Pasangkayu, pemuda yang akrab disapa Adhe ini menjadi idola masyarakat khususnya pemuda.

Adapun hal yang telah dilakukannya, dimasa-masa kampanye Caleg lain sibuk melakukan pertemuan dan kampanye manggaet suara, Adhe malah menyibukkan diri dengan kegiatan Sosial berupa pemeriksaan Kesehatan gratis berupa checkup Darah, Kolesterol hingga pemeriksaan gula.

“Ini merupakan upaya saya pribadi sebagai langkah awal mendekatkan diri ke masyarakat,” ungkap Adhe kepada media ini, Minggu (14/01/2024).

Baca Juga:  Pelaku Pencurian Motor di Pasangkayu Dibekuk Polisi Usai 3 Tahun Jadi DPO
Beda dari Lainnya, Caleg PKS Dapil 1 Pasangkayu Ini Gencar Lakukan Kegiatan Sosial
Dr Andi Faiz Batara achdar,s.ked, saat melakukan pemeriksaan kesalah seorang warga Pasangkayu. Photo : Redaksi Sulbarkini.com

Adhe Indrawan mengungkapkan, demi menyukseskan jalannya kegiatan sosial ini, ia menggaet dokter muda dari Kota Makassar, Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel), Dr Andi Faiz Batara achdar,s.ked.

“Alhamdulillah, kegiatan ini kami mengundang yang kami datangkan dari Makassar dan beliau merupakan keluarga dekat saya,” ucapnya. (Eds)