Pesan Kakanwil Kemenag Sulbar di Hari Amal Bhakti ke-77 Kementerian Agama RI

Pesan Kakanwil Kemenag Sulbar di Hari Amal Bhakti ke-77 Kementerian Agama RI

MAMUJU, sulbarkini.com -Kepala Kementerian Agama (Kemenag) Sulawesi Barat Syafrudin Baderung berharap momentum Hari Amal Bhakti ke-77 Kementerian Agama Republik Indonesia merajuk kerukunan antar umat beragam.

“Sesuai pesan Pak Menteri bahwa mari kita merajuk kerukunan untuk Indonesia hebat dan ini harus kita jaga karena kita memasuki tahun politik. Kita tahu agama kadangkala dijadikan bagian dari aspirasi dan ini kita tidak harapkan,” ujarnya disela-sela kegiatan pawai, Senin (9/1/2023).

Ia pun juga berpesan agar selalu menjaga toleransi antar pemeluk agama yang tercermin pada lambang negara Bhineka Tunggal Ika.

“Mari tempatkan agama bagian inspirasi yang harus kita jaga, umat beraga juga kita jaga. Mari kita pisahkan politik jalan sendiri tapi agama jangan dipolitisasi ini yang kita harapkan.

Baca Juga:  Mobil Dinas Asisten II Pemprov Sulbar Terbalik Usai Bertabrakan dengan Mobil Boks

Dan hari ini saya sangat bangga Satker Kementerian Agama karena tampil tidak menonjolkan agama itu sendiri, tetapi kerukunan yang dilibatkan semua agama dan seluruh lapisan masyarakat. Sehingga seluruhnya bisa berbaur menjadi satu even-even seperti ini harus selalu galakkan di Sulawesi Barat ini.

“Apalagi di tahun Politik yang akan datang di tahun 2024, potensi terjadi ketidakrukunan di masyarakat akibat pilihan Politik yang berbeda, tetap saja ada. Politisasi Agama makin sering dilakukan untuk meraih efek elektoral. Politisasi tempat Ibadah sebagai ajang kampanye, sudah mulai terjadi,” pungkasnya.